#PantunDakwah_UMAT : #20
BERSEGERA SEBELUM TERLAMBAT
Oleh Ustadz MUTTAQIN Anang Toha
Selagi masih mengingat kata,
Rangkailah ia menjadi cerita.
Selagi masih mendapat masa,
Rangkailah istighfar dapatkan surga.
Sadarilah bahwa hidup di dunia ini ada batas dan masanya.
Akan datang saatnya kita akan meninggalkannya.
Setelah sakaratul maut merenggut nyawa,
Beramal sebesar inti atom pun tidak lagi bisa.
Kecuali amal yang diperbuat dengan iman semasa hidup di dunia.
Setelah berada di alam baqa,
Tiada lagi penolong dan juga pembela,
Kecuali amal jariyah, ilmu yang bermanfaat dan keturunan sholeh yang berdo'a.
Itupun jika Allah menerima.
Oleh karena itu, selagi masih ada masanya,
bersegeralah berharap ampunan dan surga-Nya!
Allah, SWT. Berfirman:
وَسَارِعُوٓا۟ إِلَىٰ مَغْفِرَةٍ مِّن رَّبِّكُمْ وَجَنَّةٍ عَرْضُهَا ٱلسَّمَٰوَٰتُ وَٱلْأَرْضُ أُعِدَّتْ لِلْمُتَّقِينَ
"Dan bersegeralah kamu kepada ampunan dari Tuhanmu dan kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertakwa." (QS. Ali Imran: 133)
#20. BERSEGERA SEBELUM TERLAMBAT
Reviewed by TARBIYAH SYAMILAH
on
6:11 PM
Rating:
No comments: