BIJAKLAH DENGAN DUNIA

BIJAKLAH DENGAN DUNIA

Pelajaran dari QS. Ibrahim: 28 - 31

Oleh Ustadz MUTTAQIN Anang Toha

Pengajian Unit 05 Tarbiyah Syamilah OI


Jangan terlena oleh kesenangan dunia, apalagi kesenangan dunia yang tercampur dosa dan kemaksiatan.

Ingatlah bahwa kesenangan dunia hanyalah sementara. Suatu saat akan ditinggalkan dan dipertanggungjawabkan di hadapan Allah.

Allah, SWT. berfirman dalam QS. Ibrahim : 28 - 30,

أَلَمْ تَرَ إِلَى الَّذِينَ بَدَّلُوا نِعْمَتَ اللَّهِ كُفْرًا وَأَحَلُّوا قَوْمَهُمْ دَارَ الْبَوَارِ

Tidakkah kamu perhatikan orang-orang yang telah menukar nikmat Allah dengan kekafiran dan menjatuhkan kaumnya ke lembah kebinasaan?

جَهَنَّمَ يَصْلَوْنَهَا ۖوَبِئْسَ الْقَرَارُ

yaitu neraka Jahannam; mereka masuk ke dalamnya; dan itulah seburuk-buruk tempat kediaman.

وَجَعَلُوا لِلَّهِ أَنْدَادًا لِيُضِلُّوا عَنْ سَبِيلِهِ ۗقُلْ تَمَتَّعُوا فَإِنَّ مَصِيرَكُمْ إِلَى النَّارِ

Orang-orang kafir itu telah menjadikan sekutu-sekutu bagi Allah supaya mereka menyesatkan (manusia) dari jalan-Nya. Katakanlah: "Bersenang-senanglah kamu, karena sesungguhnya tempat kembalimu ialah neraka".

Orang yang bijak adalah orang yang mencari dunia tanpa melupakan bekal berpisah dengannya. Ia manfaatkan dunia untuk kesenangan setelah dunia ditinggalkannya. Ia amalkan apa yang Allah serukan dalam firman-Nya:

قُلْ لِعِبَادِيَ الَّذِينَ آمَنُوا يُقِيمُوا الصَّلَاةَ وَيُنْفِقُوا مِمَّا رَزَقْنَاهُمْ سِرًّا وَعَلَانِيَةً مِنْ قَبْلِ أَنْ يَأْتِيَ يَوْمٌ لَا بَيْعٌ فِيهِ وَلَا خِلَالٌ

Katakanlah kepada hamba-hamba-Ku yang telah beriman: "Hendaklah mereka mendirikan shalat, menginfakkan sebagian rejeki yang Kami berikan kepada mereka secara sembunyi ataupun terang-terangan sebelum datang hari (kiamat) yang pada hari itu tidak ada jual beli dan persahabatan. (QS. Ibrahim : 31)

Bersyukurlah atas segala nikmat yang masih diberikan-Nya, terlebih nikmat hidayah yang dengannya kita dapat mengingatkan hal-hal besar di atas.

وَآتَاكُمْ مِنْ كُلِّ مَا سَأَلْتُمُوهُ ۚوَإِنْ تَعُدُّوا نِعْمَتَ اللَّهِ لَا تُحْصُوهَا ۗإِنَّ الْإِنْسَانَ لَظَلُومٌ كَفَّارٌ

Dan Dia telah memberikan kepadamu (keperluanmu) dari segala apa yang kamu mohonkan kepada-Nya. Dan jika kamu menghitung nikmat Allah, niscaya kamu tidak akan mampu menghitungnya. Sungguh manusia itu, sangat zalim dan sangat mengingkari (nikmat Allah). (QS. Ibrahim : 34)

Donasikan sebagian hartamu untuk syiar agama Allah dalam setiap program kebaikan RMT. Tarbiyah Syamilah OI.

Semoga dibalas ganti dengan berlipat ganda berupa kebaikan yang banyak di dunia dan di akhirat.

Konfirmasi via komentar di blog ini.

Jazakumullah.




BIJAKLAH DENGAN DUNIA BIJAKLAH DENGAN DUNIA Reviewed by TARBIYAH SYAMILAH on 8:02 PM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.